Hasanah, Nurul (2023) Pengaruh Online Customer Review Danonline Customer Rating Terhadap Keputusan Pembelian Melalui Marketplaceshopeepada Mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas Tanjungpura. Skripsi thesis, Universitas Tanjungpura.
![]() |
Text (Cover-Bab I)
Cover-Bab1_F1031171030.pdf - Published Version Download (1MB) |
![]() |
Text (F1031171030_NURUL HASANAH)
F1031171030_NURUL HASANAH.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) berapa besar pengaruh online customer review terhadap keputusan pembelian melalui marketplace shopee pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP Untan. 2) berapa besar pengaruh online customer rating terhadap keputusan pembelian melalui marketplace shopee pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP Untan. 3) berapa besar pengaruh online customer review dan online customer rating terhadap keputusan pembelian melalui marketplace shopee pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP Untan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Populasi dalam penelitian ini yaitu mahasiswa Pendidikan Ekonomi reg A angkatan 2017 sampai 2021 yang pernah berbelanja online di marketplace Shopee, didapat sampel sebanyak 96 mahasiswa menggunakan teknik proportionate stratified random sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu angket yang disebarkan dalam bentuk google form dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) online customer review berpengaruh signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian melalui marketplace Shopee pada mahasiswa pendidikan ekonomi FKIP Untan yang dibuktikan dengan nilai thitung (4,362) > nilai ttabel (1,985) dengan taraf signifikansi sebesar (0,00 < 0,05). 2) online customer rating berpengaruh signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian melalui marketplace Shopee pada mahasiswa pendidikan ekonomi FKIP Untan yang dibuktikan dengan nilai thitung (3,853) > nilai ttabel (1,985) dengan taraf signifikansi sebesar (0,00 < 0,05). 3) online customer review dan online customer rating berpengaruh signifikan secara simultan terhadap keputusan pembelian melalui marketplace Shopee pada mahasiswa pendidikan ekonomi FKIP Untan sebesar 53,7% dengan nilai fhitung (53,919) > nilai ftable (3,09) dan taraf signifikansi sebesar (0,00 < 0,05).
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum | ||||||
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Ekonomi S1 | ||||||
Depositing User: | Rudiarti Rudiarti | ||||||
Date Deposited: | 24 Jul 2025 01:55 | ||||||
Last Modified: | 24 Jul 2025 01:55 | ||||||
URI: | http://36.95.239.66/id/eprint/3152 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |