Rahmini, Feby Dwi (2025) Perencanaan Bundaran Pada Persimpangan Jalan Gusti Situt Mahmud – Jalan 28 Oktober - Jalan Selat Panjang – Jalan Sultan Hamid Ii Pontianak Utara. Skripsi thesis, Universitas Tanjungpura.
|
Text (Cover-Bab Ii)
Cover-Bab1_D1011201040.pdf - Published Version Download (680kB) |
|
|
Text (D1011201040_FEBY DWI RAHMINI)
D1011201040_FEBY DWI RAHMINI.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (11MB) |
Abstract
Semakin besar aktivitas pada sistem transportasi, maka semakin besar pula dampak yang ditimbulkan, contohnya pada transportasi darat adalah kemacetan. Salah satu persimpangan di Pontianak yang mengalami masalah kemacetan adalah persimpangan Jalan Gusti Situt Mahmud – Jalan 28 Oktober – Jalan Selat Panjang – Jalan Sultan Hamid II Pontianak Utara, oleh karena itu diperlukan analisis kinerja simpang dan penanganan berupa perubahan jenis persimpangan dari simpang APILL menjadi bundaran untuk meningkatkan kinerja lalu lintas pada persimpangan ini pada kondisi eksisting dan proyeksi 5 tahun mendatang dan untuk mengetahui apakah terdapat peningkatan kinerja lalu lintas kondisi eksisting dan 5 tahun mendatang akibat penerapan jenis persimpangan dari simpang APILL menjadi bundaran. Dalam analisis kinerja simpang dan bundaran pada penelitian ini menggunakan metode Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia (PKJI) 2023 dan Software PTV VISSIM. Dilakukan pengambilan data berupa data geometrik simpang, volume lalu lintas, kecepatan kendaraan, dan waktu siklus lampu. Data volume lalu lintas diambil pada hari Minggu dan Senin (03-04 Maret 2024) pukul 06.00 – 21.00 WIB dengan bantuan CCTV. Data kecepatan kendaraan dan waktu siklus lampu diambil pada jam puncak dengan menggunakan stopwatch. Data yang diperoleh kemudian diolah untuk digunakan dalam analisis kinerja simpang APILL kondisi eksisting dan kondisi proyeksi 5 tahun mendatang, serta untuk perencanaan bundaran kondisi eksisting dan kondisi proyeksi 5 tahun mendatang menggunakan PKJI 2023 dan software PTV VISSIM. Berdasarkan hasil analisis, didapat jam puncak pada hari Senin, 04 Maret 2024 pukul 16.00-17.00 WIB. Pada simpang APILL kondisi eksisting dengan PKJI 2023 didapat derajat kejenuhan tertinggi sebesar 1,41 pada pendekat B (Jl. Gusti Situt Mahmud), dengan LOS didapat dari analisis software PTV VISSIM sebesar F. Pada simpang dengan APILL kondisi proyeksi 5 tahun mendatang dengan PKJI 2023 didapat derajat kejenuhan tertinggi sebesar 1,96 pada pendekat B (Jl. Gusti Situt Mahmud), dengan LOS didapat dari analisis software PTV VISSIM sebesar F. Perencanaan alternatif bundaran kondisi eksisting dengan PKJI 2023 didapat derajat kejenuhan tertinggi sebesar 0,785 pada bagian jalinan DA (Jl. Gusti Situt Mahmud), dengan LOS didapat dari analisis software PTV VISSIM sebesar A. Perencanaan bundaran kondisi proyeksi 5 tahun mendatang dengan PKJI 2023 didapat derajat kejenuhan tertinggi sebesar 0,960 pada bagian jalinan DA (Jl. Gusti Situt Mahmud), dengan LOS didapat dari analisis software PTV VISSIM sebesar A. Berdasarkan hasil maka dapat disimpulkan bahwa penerapan pengaturan persimpangan dengan alternatif penanganan bundaran dapat meningkatkan kinerja lalu lintas yang lebih baik dari simpang APILL.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Creators: |
|
||||||
| Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 380 Perdagangan, komunikasi, dan transportasi > 388 Transportasi | ||||||
| Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil S1 | ||||||
| Depositing User: | Rudiarti Rudiarti | ||||||
| Date Deposited: | 19 Dec 2025 03:55 | ||||||
| Last Modified: | 19 Dec 2025 03:55 | ||||||
| URI: | http://36.95.239.66/id/eprint/4458 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
