Wisata Danau Sentarum oleh Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kapuas Hulu

Putri, Fadhila (2023) Wisata Danau Sentarum oleh Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kapuas Hulu. Skripsi thesis, Universitas Tanjungpura.

[img] Text (Cover-Bab I)
Cover-Bab1_E1012181072.pdf - Published Version

Download (639kB)
[img] Text (E1012181072_FADHILA PUTRI)
E1012181072_FADHILA PUTRI.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Danau Sentarum merupakan salah satu tujuan wisata yang berada di Kabupaten Kapuas Hulu yang memiliki pesona keindahan alamnya yang masih asri dengan berbagai macam flora dan fauna. Selain itu Danau Sentarum memiliki keunikan yang khas yaitu setiap tahun selama 9-10 bulan danau di penuhi air dan pada musim kemarau danau akan membentuk kolam-kolam kecil.Sebagai salah satu tujuan wisata yang masih dalam tahap pengembangan, memiliki permasalahan yaitu aksesebilitas transportasi umum baik transportasi darat maupun air yang masih sulit didapatkan. Keterbatasan infrastruktur serta fasilitas pendukung wisata yang belum memadai, dan kualitas sumber daya manusia (SDM) pada kawasan Danau Sentarum juga masih terbatas pada bidang Pariwisata. Dari kondisi tersebut tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan mengkaji permasalahan dalam unsur-unsur pengembangan objek wisata Danau Sentarum oleh Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kapuas Hulu. Penelitian ini menggunakan pendekatan Kualitatif dengan jenis penelitian Deskriptif. Hasil penelitian yang ditemukan dilapangan diketahui bahwa dalam pengembangan objek wisata Danau Sentarum menunjukkan bahwa unsur-unur dalam pengembangan objek Wisata Danau Sentarum hingga saat ini belum optimal. Oleh karena itu Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata dan Desa maupun instansi terkait Pengelola objek wisata Danau Sentarum harus lebih maksimal lagi untuk mengembangkan objek Wisata Danau Sentarum seperti promosi dengan mengadakan event/festival budaya dalam rangka menarik minak para wisatawan untuk berkunjung dan menarik para investor, melakukan pembenahan fasilitas pendukung, memberikan pelatihan serta pembinaan yang rutin kepada masyarakat di kawasan Danau Sentarum untuk meningkatkan sumber daya manusia agar ikut berperan aktif dalam mengembangkan dan mengenalkan objek wisata Danau Sentarum.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNomor Induk Mahasiswa (NIM)Email
Putri, FadhilaNIME1012181072UNSPECIFIED
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 339 Makroekonomi, ekonomi makro dan topik terkait
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Publik S1
Depositing User: Sri Yulihartini
Date Deposited: 24 Jul 2025 01:17
Last Modified: 24 Jul 2025 01:17
URI: http://36.95.239.66/id/eprint/3095

Actions (login required)

View Item View Item